Kepala BKN : Kuota CPNS yang Dicari Kurang Dari Jumlah PNS yang Pensiun

MMCKalteng- Dalam acara peresmian Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) BKN di Jl. DR. Wahidin Sudiro Husodo Palangka Raya, Rabu (18/7). Kepala BKN Dr. Ir. Bima Haria Wibisana, M.SIS mengatakan, “Untuk formasi CPNS belum tahu seberapa banyak, namun akan banyak jumlahnya khususnya untuk guru, karena guru-guru yang baik juga untuk anak murid kita. UPT ini bisa digunakan untuk penerimaan instansi pusat, karena ada beberapa instansi pusat yang juga ada di beberapa daerah”, pungkasnya saat diwawancarai tim media.
Beliau juga menambahkan, “Kuota CPNS yang dicari kurang dari jumlah PNS yang pensiun. Saat ini jumlah yang pensiun sebanyak 220 ribu dan jumlah CPNS yang dicari tidak lebih dari itu, sedangkan jumlah guru yang dicari sudah mencapai 100 ribu orang. Untuk saat ini tidak ada penerimaan tenaga administrasi, karena jumlah tenaga administrasi saat ini sudah banyak. Pelayanan juga banyak online sekarang dan bisa dilakukan oleh tenaga teknis,” Ujarnya.
Baca juga : Bupati Sukamara Serahkan SK Remisi kepada WBP Lapas SukamaraIr.Bima Haria berharap UPT yang sudah dibangun ini bisa digunakan setidaknya untuk 5 tahun kedepan dan juga bisa digunakan sebaik-baiknya. Dengan keterbatasan jumlah unit komputer yang ada, diharapkan juga kedepannya bisa dibangun UPT dengan lahan yang lebih besar lagi. (Rikah / Foto : Asep)