Pemko Palangka Raya Siap Jalankan Program GISA

MMCKalteng - Wakil Walikota Palangka Raya, Hj.Umi Mastikah menghadiri acara peluncuran program Gerakan Indonesia Sadar Administrasi (GISA) Kependudukan.
Kegiatan yang dilaksanakan pihak Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah teeseter, juga dihadiri perwakilan pemerintah daerah dari kabupaten se Kalteng.
Baca juga : Masyarakat Harapkan Peningkatan Infrastruktur dan AlsintanDalam peluncuran GISA itu turut dihadiri Sekretaris Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Gede Suratna, Selasa (11/12/2018) di Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya.
Umi menegaskan Pemerintah Kota Palangka Raya siap menjalankan program GISA sehingga mampu mewujudkan "Kalteng Berkah" sekaligus untuk mendukung pelaksanaan Pilpres 2019 mendatang.
"Tadi sesuai Instruksi Gubernur, Pimpinan daerah bisa melakukan monitoring dan percepatan proses pelayanan administrasi kependudukan. Nah kita siap melakukan hal tersebut," ujarnya usai kegiatan
Pun begitu lanjut Umi, dalam pelaksanaan GISA diharapkan seluruh pihak bisa berkerjasama untuk mewujudkan. Sehingga bisa menjadi tolak ukur pemerataan pembangunan dan kesejahteraan melalui data kependudukan tersebut.
"Intinya kita siap untuk hal itu, walaupun tak bisa dipungkiri ada kendala di lapangan," pungkasnya.
Karenanya dalam peluncuran program itu, seluruh kabupaten dan kota harus mampu dengan segala upaya mencapai target pencetakan KTP elektronik sebelum Pilpres berlangsung.