Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Katingan Gelar Musyawarah Cabang

MMCKalteng – Katingan - Musyawarah cabang merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan setiap akhir masa bakti bagi setiap organisasi. Tidak terkecuali bagi Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Katingan. Hal ini disampaikan Wakil Bupati Katingan Sunardi N.T Litang saat membuka kegiatan Musyawarah Cabang V Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Katingan Tahun 2020 yang bersamaan dengan HUT Gerakan Pramuka ke-59 yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Salawah Kasongan, Jumat (14/8/2020).
“Gerakan pramuka menempatkan musyawarah cabang sebagai peristiwa organisasi yang sangat penting karena pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi kepramukaan adalah musyawarah cabang,” tegas Wabup Katingan.
Baca juga : Pjs Bupati Pulang Pisau Ingatkan Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Ditambahkannya, musyawarah cabang merupakan perwujudan kedaulatan anggota karena memiliki wewenang untuk melakukan evaluasi pertanggungjawaban pengurus terhadap tugas-tugas yang telah dilaksanakan, menetapkan recana kerja dan pokok-pokok kebijaksanaan untuk masa bakti 2020-2025, memilih pengurus kwartir cabang dan menghimpun serta merumuskan masukan-masukan dari kwartir ranting untuk perkembangan gerakan pramuka di Kabupaten Katingan.
“Hal yang perlu kita perhatikan bahwa yang menjadi pokok dalam musyawarah cabang ini tidak hanya memilih ketua dan pengurus, tetapi bagaimana menyusun rencana kerja untuk lima tahun ke depan yang dapat sejalan, seiring dan selaras dengan program Pemerintah Kabupaten Katingan untuk membangun Bumi Penyang Hinje Simpei yang kita banggakan,“ kata Wabup mengingatkan.
Sunardi juga menyebutkan gerakan pramuka merupakan kegiatan ekstrakulikuler di luar sekolah tempat menempa keterampilan dan pengetahuan, memupuk jiwa disiplin dan membina semangat kebersamaan. Dan dapat menjadi wahana untuk mewujudkan warga negara yang berkepribadian, berwatak, memiliki jiwa bela negara dan berkarakter.
“Peran kakak-kakak pembina sangatlah strategis untuk melestarikan nilai-nilai kebangsaan bagi diri kita sendiri maupun untuk anak didik di wilayah masing-masing saat ini maupun pada saat mendatang dan selalu mengembangkan semangat pengabdian yang ikhlas, rela berkorban dan menolong sesama serta mencintai lingkungan yang berlandaskan Satya dan Darma Pramuka,” ujarnya.
Di akhir sambutannya, Wakil Bupati Katingan berharap muscab yang dilaksanakan dapat memilih dan menetapkan ketua dan pengurus kwartir cabang gerakan pramuka Kabupaten Katingan yang mempunyai kemampuan dan kemauan menjalankan roda organisasi untuk meningkatkan kualitas dan mutu kepramukaan agar dapat sejajar dengan daerah lainnya di Kalimantan Tengah. (Guhup/dhe)