Penumpang Pesawat Masih Normal

MMCKalteng, Palangka Raya – Kepala PT Angkasa Pura II Palangka Raya, Siswanto mengatakan hingga Sabtu (14/12/2019) jumlah penumpang pesawat dari dan ke Bandara Tjilik Riwut masih normal.
Baca juga : Kadishub Yulindra Dedy : Bandara Tjilik Riwut Jadi Salah Satu Kunci Suksesnya Kejuaran Dunia Sepeda UCI MTB 2022Pihaknya memperkirakan lonjakan penumpang akan terjadi mendekati libur Natal dan tahun baru 2020. Kondisi ini terjadi setiap tahun, khususnya menjelang libur hari keagamaan.
“Saya perkirakan mulai Minggu depan akan ada lonjakan arus penumpang seiring dengan adanya liburan anak sekolah,” tulis Siswanto melalui pesan WhatsApp.
Saat ini aktivitas Bandara Tjilik Riwut masih seperti biasa. Nantinya akan dilakukan apel angkutan Natal dan tahun baru. Juga akan disediakan posko untuk mereport update penumpang.
“Posko akan kita sediakan mulai Kamis (19/12/2020),” sebutnya. Di posko ini nanti petugas PT Angkasa Pura akan memantau traffic penumpang yang akan pergi dari dan ke Palangka Raya. (MC. Isen Mulang)