Bulog : Stok Beras Asli Kalteng Aman 7 Bulan Kedepan

MMCKalteng - Palangka Raya - Persediaan beras di Kantor Perum Bulog Divisi Regional Kalimantan Tengah (Kalteng), dipastikan cukup hingga 7 bulan kedepan.
Plh. Kepala Bulog Abdul Azis mengatakan bahwa stok Beras asli dari Kalteng masih aman untuk 7 bulan ke depan.
Baca juga : Ibu Ivo Sugianto Sabran Kampanyekan AMIR (Ayo MInum Air dan Ramah Lingkungan)Hal ini disampaikan saat Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Prov. Kalteng beserta rombongan memantau langsung stok sembako di Kantor Perum Bulog Divre Kalteng, Jl. RTA milono Palangka Raya, Sabtu (21/3/2020).
Abdul Azis juga menjelaskan harga beras asli Kalteng tersebut dijual dengan harga Rp. 10.300/kg, sedangkan untuk harga beras impor dijual Rp 8.000/kg.
"Untuk minyak goreng dijual 10 ribu/liter," ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua Gugus Tugas Leonard S. Ampung dan yang lainnya turut mengecek ketersediaan stok daging kerbau beku yang ada di gudang belakang. Total daging kerbau yang tersedia saat ini kurang lebih 7,5 ton.
"Untuk stok gula, saat ini masih kosong dan kita sudah mesan 100 ton dan lagi dalam proses menuju kesini," ucap Lilis Sriani Kadis Ketahanan Pangan Prov. Kalteng.
Pengecekan bahan pokok dilakukan usai Pemprov. Kalteng menetapkan Bumi Tambun Bungai menjadi status Tanggap Darurat Pandemi Covid-19.
Turut hadir mendampingi kunjungan tersebut diantaranya Staf Ahli Gubernur Herson B. Aden, Kepala Dinas Kesehatan Prov. Kalteng Suyuti Syamsul, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Prov. Kalteng Lilis Sriani beserta Sekretariat Gugus Tugas. (WDY/Foto:Rikah)